Inilah Perbedaan Resep Sayur Asem Jawa dan Betawi

resep sayur asem jawa

Sayur asem merupakan masakan khas nusantara yang disukai oleh seluruh masyarakat Indonesia. Sama seperti soto, sayur asem ternyata juga bisa ditemukan di berbagai daerah di Indonesia. Dua jenis sayur asem yang paling populer adalah sayur asem Jawa dan Betawi. Keduanya tentu saja memiliki perbedaan yang menjadi ciri khas masing-masing. Untuk Anda penggemar sayur asem, berikut ini adalah perbedaan resep sayur asem Jawa dan Betawi:

Isi atau Bahan Utama

Isi atau bahan utama merupakan perbedaan pertama dari kedua jenis sayur asem ini. Meskipun ada perbedaannya, namun sebenarnya tidak banyak perbedaan. Perbedaan mendasar yaitu adanya tambahan jengkol atau oncom pada sayur asem Betawi yang digunakan sebagai bumbu.

Selain itu, sayur asem Betawi biasanya berisi jagung manis, melinjo, buncis, wortel, labu siam, dan kacang tanah utuh. Sedangkan sayur asem Jawa menambahkan beberapa bumbu tambahan yang membuat cita rasa berbeda seperti cabai rawit, terasi, kemiri, dan cabai merah.

resep sayur asem jawa

Kuah

Isian yang digunakan berpengaruh pada kuah yang dihasilkan kedua jenis sayur ini. Sayur asem Betawi memiliki kuah yang lebih bening dibandingkan sayur asem Jawa. Pasalnya sayur asem jawa menambahkan bahan seperti cabai, terasi, dan kemiri. 

Jenis Asam

Perbedaan selanjutnya adalah jenis asem atau asam yang digunakan. Asam yang digunakan pada sayur asem Betawi berasal dari asam Jawa muda yang kemudian ditumbuk. Sedangkan sayur asem Jawa seringkali menggunakan asam fermentasi, meskipun hanya berlaku di beberapa daerah saja. 

Pasalnya sayur asem Jawa sendiri memiliki dua versi yaitu Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sayur asem Jawa Tengah memiliki cita rasa lebih pedas. Sedangkan sayur asem Jawa Timur identik dengan sayuran seperti timun krai dan kangkung. 

Itulah informasi mengenai perbedaan resep sayur asem Jawa dan Betawi. Anda pilih yang mana? Semuanya memiliki ciri khas kelezatannya masing-masing. Jika membutuhkan informasi dan ide resep masakan nusantara lainnya, Anda bisa mengunjungi Unilever Food Solutions atau UFS.

UFS merupakan penyedia bahan baku dan layanan profesional untuk Anda yang ingin membangun bisnis kuliner. Banyak informasi dan resep yang bisa membantu Anda meningkatkan bisnis. Para chef profesional membangun UFS untuk memudahkan Anda. Lebih jelasnya bisa dilihat langsung di www.unileverfoodsolutions.co.id.

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *