Kebanggaan bagi setiap orang tua salah satunya adalah memiliki anak yang pintar, baik pintar membaca, menghitung ataupun juga menulis. Namun dalam sebuah pengajaran untuk anak bisa pintar, tidak cukup hanya seorang ibu yang memberikan perhatian atau pengajaran. Akan tetapi peran ayah juga sangat membantu agar anak bisa pintar dalam hal positif.
Salah satunya anak bisa membaca huruf abjad secara teliti dan bertahap satu persatu. Bagi orang tua itu sudah merupakan kebanggaan tersendiri, apalagi dengan anak bisa membaca hasil dari pengajaran orang tua dalam belajar membaca secara rutin dengan menghadirkan atau menggunakan program yang dibuat khusus untuk anak bisa membaca dalam jangka waktu yang singkat dan tidak memaksakan.
Oleh sebab itu, segala apa yang diajarkan orang tua pada anak harus mengedepankan kasih sayang bukan suatu keharusan yang mutlak seolah-olah bagi anak wajib untuk bisa secara cepat membaca di usia yang masih kecil. Itu merupakan tindakan orang tua yang salah, dan akan membuat anak merasa kapok untuk belajar, karena metode yang digunakan sangat tidak sesuai dengan kemauan sang anak.
Maka dari itu, lakukan pengajaran dengan cara yang singkat dan tidak terlalu fokus belajar juga gunakan metode belajar membaca pada anak sambil bermain. Dengan demikian anak akan senang dalam belajar dan orang tua pun tidak akan merasa jengkel saat melakukan pengajaran, karena secara umum perkembangan otak anak tidak secepat penangkapan otak orang dewasa, maka sesuaikan pengajaran orang tua dengan kemampuan daya pikir sang anak.
Akan tetapi jika anak sulit untuk belajar membaca, itu tandanya ajakan orang tua yang salah dan kurang memberikan rasa ingin belajar bagi anak, sehingga anak merasakan ketika di ajak belajar ia sudah memiliki naluri yang kuat bahwa orang tua ingin menekan pikirannya, hal tersebut merupakan kesalahan fatal dalam mendidik belajar pada anak apalagi usia anak yang masih di bawah 5 tahun, itu masa-masa buat anak senang dalam bermain.
Pesan bagi para orang tua, jangan terlalu memaksakan pada anak dengan usia yang terbilang masih sangat kecil untuk bisa pintar dalam membaca, menulis atau berhitung, karena kondisi perkembangan otaknya masih dalam tahap perkembangan untuk bisa memahami segala sesuatu yang di lihat atau yang diterima melalui cara belajar. Oleh sebab itu, bagi para orang tua perlu kiranya membantu asupan gizi pada anak untuk membantu perkembangan otaknya dengan membiasakan minum Dancow setiap hari.