Pernahkan anda melihat bokong dan daerah paha si kecil merah-merah setelah mengenakan popok? Jika pernah maka anda patut berhati-hati karena hal tersebut bisa saja berupa peradangan akibat penggunaan pokok bayi, atau yang biasa kita sebut dengan ruam. Ruam itu sendri sangat mungkin muncul pada sikecil yang mengenakan popok. Ruam bisa terjadi akibat adanya reaksi kulit pada urine dan kotoran yang dikeluarkan sikecil pada popok tersebut. Sehingga kulit bayi yang masih sngat sensitif menimbulkan reaksi berupa iritasi yang berakhir pada peradangan. Tentu saja ruam yang muncul akibat pemakaian popok ini adalah hal yang penting untuk dilakuakn. Mengingat bahaya peradangan tersebut tidak hanya sampai disitu saja. kemunkinan munculnya berbagai gangguan penyakit kulit lainnya sangat mungkin terjadi akibat munculnya ruam tersebut.
Beberapa cara sederhana berikut ini isa dijadikan alternatif untuk mengatasi ruam popok pada si kecil bila dilakukan secar rutin dan konsisten.
- Ganti popok langsung apabila si kecil terdeteksi sudah mengeluarkan kotoran buang air besar. Jangan menunggu waktu terlebih dahulu. Atau bila si kecil tidak buang air besar maka secara rutin ibu harus mengganti popoknya sekurang-kurangnya 5 jam dalam sehari.
- Jangan terlalu sering menggunakan popok. Sebaiknya gunakan popok apabila perlu saja seperti bila sedang di luar rumah, sedang berpergian, dan sedang berada dalam suatu acara yang penting. Terlalu sering menggunakan popok akan semakin memberi peluang terhadapt adanya ruam pada si kecil.
- Perhatikan cara membersihkan sisa buang air dan mengganti popok pada si kecil yang sudah mengalami ruam.
- Lepas popok bayi langsung saat si kecil membuang air besar.
- Usap dengan waslap atau bisa meggunakan tisu basah area bawah bayi terutama yang tertutup popok seperti daerah bokong, paha, dan kemaluan si kecil.
- Keringkan terlebih dahulu bokong, paha dan bagian lain yang telah dibersihkan menggunkan waslap tadi. Pastikan kering terlebih dahulu agar tidak memperparah ruam popok yang dialaminya.
- Oleskan Beri olesan tebal DESITIN Maximum Strength Diaper Rash Ointment di seluruh area popok setiap kali Anda mengganti popok. Hal tersebut dapat mengatasi ruam popok pada kulit si kecil kesayangan anda dengan efektif.
- Jangan lupa anda untuk menggunakan ukuran popok yang tepat dan pas sesuai dengan ukuran si kecil. Jangan sampai anda memasang popok yang terlalu kecil atau terlalu besar. Jika anda memasangkan popok jangan sampai popok yang anda pasangkan terlalu ketat karena akan membuat lecet kulit bayi dan juga iritasi.
Ruam popok umumnya bisa sembuh dengan melakuakn cara-cara seperti diatas tanpa penanganan medis dari dokter anak. Tetapi jika ruam popok pada bayi Anda tidak kunjung membaik atau bertambah parah meski sudah ditangani dengan langkah-langkah di atas, Anda sebaiknya membawa si kecil ke dokter untuk diperiksa lebih lanjut.