Internet pada saat sekarang ini sudah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian orang. Selain karena tuntutan pekerjaan yang mengharuskan agar selalu terhubung dengan internet, pergeseran gaya hidup masyarakat modern yang selalu dinamis dan mengedepankan teknologi menjadi penyebab peningkatan jumlah pengguna internet khususnya di Indonesia. Internet di Indonesia sudah diperkenalkan secara komersil pada tahun 1994 dengan layanan jaringan yang masih menggunakan sambungan kabel telepon atau yang dinamakan PSTN.
Dengan kecepatan maksimal 56 Kbps internet pada saat itu hanya dipergunakan untuk hal-hal sederhana saja seperti email dan browsing. Jika dibandingnkan dengan kecepatan internet sekarang yang sudah berbasis 4g LTE dengan kecepatan yang stabil dan tidak membutuhkan waktu yang relatif lama. Dengan kemajuan 4g LTE Indonesia pengguna internet semakin dimanjakan dengan kualitas layanan data yang maksimal.
Smartfren sebagai salah satu operator seluler terbesar yang ada di Indonesia ikut meramaikan pasar 4g yang semakin ketat persaingannya dari waktu ke waktu. Kelebihan dari smartfren adalah layanan datanya sudah tersebar luas dan hampir mencakup seluruh wilayah yang ada di Indonesia. Selain itu Smartfren juga terus berinovasi menghadirkan teknologi terbaru dalam upaya peningkatan pelayanannya.
Selain terkenal sebagai operator seluler yang sering bekerja sama dengan produsen-produsen ternama ponsel atau smartphone untuk menghadirkan ponsel yang berkualitas dengan harga yang terjangkau. Smartfren juga meluncurkan beberapa varian modem canggih yang sudah mendukung layanan 4g LTE. tidak sampai disitu saja, smartfren juga menawarkan paket data yang hemat dan terjangkau sehingga para pelanggannya tidak perlu lagi merasa khawatir untuk menambah budget mereka ketika mencoba sensasi berselancar di dunia maya dengan jaringan 4g LTE.
Seperti yang sudah dibahas sebelumnya internet sudah tidak bisa dilepaskan dalam kehidupan semua orang. Kebanyakan orang saat ini sering kali menghabiskan waktu dengan gadget maupun perangkat smartphone mereka yang sudah terhubung dengan internet. Dengan 4g LTE Indonesia yang di dukung layanan maksimal dari Smartfren memberikan kemudahan bagi siapa saja yang selalu ingin terhubung dengan internet dengan kualitas yang prima dan juga dengan harga yang terjangkau.