Cincin merupakan aksesoris paling penting bagi wanita karena cocok dikenakan di berbagai kesempatan. Kini cukup banyak pilihan jenis cincin wanita yang ada di pasaran, salah satu yang masih menjadi favorit adalah cincin berlian. Keindahan batu berlian yang ada di cincin mampu mempercantik penampilan Anda. Selain itu, menggunakan cincin berlian wanita juga bisa menambah kepercayaan diri Anda sebagai pemakainya.
Saat ingin mengenakan cincin, model cincin perlu menjadi perhatian Anda. Pasalnya dengan pemilihan model yang tepat Anda bisa tampil lebih cantik dan memukau. Beberapa model cincin berlian yang populer saat ini yaitu seperti model cushion, emerald, bulat, dan princess. Namun selain model-model tersebut, ada beberapa model lainnya yang mungkin bisa dijadikan alternatif pilihan. Berikut ini adalah model-modelnya:
Cincin Berlian Model Radiant
Cincin dengan berlian model Radiant bisa dikatakan sebagai cincin model baru karena diperkenalkan di tahun 90-an. Pemotongan bentuk radiant yang dihasilkan ada berbagai macam, seperti persegi panjang, bujur sangkar, dan lain sebagainya. Namun radiant cut ini memiliki kilau yang lebih indah dibandingkan dengan bentuk lainnya.
Cincin Berlian Model Pear
Sesuai namanya, model cincin berlian ini memiliki potongan seperti buah pear. Namun ada juga yang menyebutkan bahwa potongannya seperti tetesan air mata. Agar tampak lebih indah, cincin model pear biasa dipadukan dengan model lainnya. Tampilan yang sederhana dan tidak berlebihan menjadi salah satu keunggulan cincin berlian model pear.
Cincin Berlian Model Trillion
Cincin berlian model trillion juga menghadirkan bentuk segitiga yang unik namun tetap stylish dan modern. Anda bisa mengenakan cincin model ini untuk aktivitas sehari-hari karena desainnya terbilang minimalis. Anda yang bingung memberikan kado kepada sahabat juga bisa menjadikan cincin model trillion yang sederhana sebagai hadiah.
Cincin Berlian Model Marquise
Anda yang suka dengan cincin unik mungkin bisa menjadikan cincin model Marquise sebagai pilihan. Cincin berlian wanita ini didesain dengan kedua sudut yang melengkung sehingga memberikan kesan dramatis. Karena desainnya yang cukup mewah, Anda bisa menggunakan cincin berlian model Marquise saat pergi ke acara pesta.
Cincin Model Bunga
Bunga memang memiliki keindahan sehingga dijadikan inspirasi untuk membuat berbagai macam aksesoris, termasuk cincin berlian. Cincin dengan bentuk bunga memiliki bagian utama yang cukup besar dengan tambahan berlian di tengahnya. Meskipun begitu, cincin ini tetap memiliki sisi manis dan elegan yang memikat Anda para wanita.
Cincin Emas Kuning dan Emas Putih
Kombinasi antara cincin emas kuning dan cincin emas putih memang sangat memikat. Di bagian tengah biasanya ada berlian berukuran kecil sebagai pusat perhatian cincin. Namun ada juga beberapa model cincin yang tidak menyematkan berlian karena sudah menggunakan ukiran di bagian lingkaran.
Cincin dengan Berlian Berwarna
Perlu Anda ketahui bahwa berlian tidak hanya berwarna bening saja namun juga memiliki warna lainnya. Anda yang bosan dengan berlian bening bisa mencoba berlian dengan warna lainnya. Biasanya cincin dengan berlian berwarna menggunakan logam emas untuk lingkaran cincin sehingga tampak lebih mewah.
Itulah 7 model cincin berlian wanita yang mungkin bisa menjadi alternatif pilihan Anda. Salah satu toko perhiasan ternama yang menghadirkan beragam model cincin berlian yang unik adalah The Palace Jeweler. Beberapa koleksi yang ada seperti koleksi Nusantara, RASI, Kekaseh, dan Moela menghadirkan cincin dengan model beragam. Bukan hanya cincin saja, The Palace Jeweler juga memiliki koleksi perhiasan lain yang tak kalah indah. Datang langsung ke toko fisik terdekat dari The Palace Jeweler untuk mendapatkan perhiasan favorit Anda.